TEMA 5 SUBTEMA 3 PERTEMUAN 2

Tema 5 (Pengalamanku)

 Subtema 3 (Pengalamanku di Tempat Bermain)




A. PENDAHULUAN
    1. Berdo'a

    2. Lagu Nasional

    3. Tujuan Pembelajaran

  1. Dengan mengamati gambar Beni dan teman-temannya berdiskusi sebelum bermain, siswa dapat menunjukkan contoh perilaku di sekolah yang sesuai dengan sila keempat Pancasila dengan tepat.
  2. Dengan mengamati gambar dan teks pendek tentang sikap yang sesuai dengan sila keempat Pancasila siswa dapat menunjukkan contoh perilaku di sekolah yang sesuai dengan sila keempat Pancasila dengan benar.
  3. Dengan mengamati gambar berbagai gerakan yang dilakukan Dayu, siswa dapat mengidentifikasi gerak bagian anggota tubuh dalam bentuk tarian menggunakan pola lantai dengan benar.
  4. Dengan menyanyikan lagu Cemara, siswa dapat melakukan gerak bagian anggota tubuh dalam tarian sesuai dengan iringan musik dengan benar.

B. APERSEPSI

Perhatikan video berikut !


C. MATERI
Perhatikan percakapan berikut !

Taukah kamu apa yang sedang Beni dan teman-teman lakukan?
Beni dan teman-teman sedang melakukan diskusi untuk menentukan permainan yang akan dimainkan.
Perilaku Beni dan teman-teman disebut musyawarah.
Musyawarah sesuai dengan sila ke-4 Pancasila.
Ingatkah kamu bunyi sila ke-4 Pancasila?
Ingatkah kamu simbolnya?

Setelah kamu mengingat bunyi dan simbol sila ke-4 Pancasila, cobalah untuk menemukan contoh kegiatan lain yang membutuhkan musyawarah!

Bacalah teks di bawah ini dengan cermat!
Pemilihan ketua kelas dilakukan dengan musyawarah.
Musyawarah dilakukan untuk mencapai kata mufakat.
Dalam musyawarah perlu semangat kekeluargaan
Hasil musyawarah harus diterima dan dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab.

Dayu dan teman-teman juga bermusyawarah untuk menentukan gerakan tari.
Mereka memilih gerakan alam pohon cemara tertiup angin.

Amati gambar berikut ini!


Cobalah mengikuti gerakan Dayu dengan hitungan 1 2 3 4 5 6 7 8.
Lalu lakukan lagi menggunakan pola lantai lurus dan segitiga.

Jika sudah cobalah menari dengan diiringi lagu Cemara berikut ini!

Gerakan yang dilakukan berulang dan dilakukan dengan kompak akan membentuk tarian.
Tetap semangat belajar ya ?

D. PENUTUP
1.  Pesan Kesehatan

2.  Lagu Daerah

3.  Do'a Penutup

Print Friendly and PDF

0 Response to "TEMA 5 SUBTEMA 3 PERTEMUAN 2"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel