TEMA 8 SUBTEMA 1 PERTEMUAN 3

Tema 8 (Keselamatan di Rumah dan Perjalanan)

 Subtema 1 (Aturan Keselamatan di Rumah)





A. PENDAHULUAN
    1. Berdo'a

   2. Lagu Nasional

    3. Tujuan Pembelajaran

  1. Dengan membaca teks dan melihat gambar, siswa dapat memberikan contoh kegiatan bermain yang menunjukkan persatuan dalam keberagaman teman sekolah.
  2. Dengan membaca teks dan melihat video, siswa dapat mengenal pola irama sederhana dalam lagu anak-anak.

B. APERSEPSI

Perhatikan gambar di bawah ini!

Udin dan teman-teman suka bermain sepak bola. Mereka berbeda agama. Walaupun berbeda agama, mereka tetap bermain bersama dan kompak. Mereka juga saling mendukung dan tidak saling menyalahkan atau mengejek. Dengan sikap itu, Udin dan teman-temannya dapat meraih kemenangan.


C. MATERI

Perhatikan kembali gambar Udin dan teman-teman ketika bermain. Udin dan teman-teman berbeda agama. Mereka selalu hidup rukun walaupun berbeda agama. Mereka menunjukkan sikap persatuan dalam keberagaman. Sikap mereka pantas untuk ditiru.
Tahukah kamu contoh kegiatan bermain lainnya yang membutuhkan persatuan?

Tuliskan contoh kegiatan bermain yang pernah kamu lakukan yang menunjukkan persatuan!

Udin dan teman-teman berdoa bersama sebelum melakukan kegiatan. Berdoa merupakan salah satu contoh perwujudan menjalankan ibadah. Mereka berdoa sesuai ajaran agama masing-masing. Mereka tidak saling memaksakan kehendak. Udin dan teman-teman menunjukkan sikap hidup rukun. Sikap hidup rukun merupakan wujud persatuan dalam keragaman.

Berdoa juga merupakan bentuk wujud syukur kepada Tuhan. Bersyukur kepada Tuhan dapat diungkapkan melalui lagu. Misalnya, lagu “Terima Kasih, Ya Tuhan”. Lagu dapat dinyanyikan dengan tekanan nada kuat dan nada lemah.

Perhatikan video di bawah ini!

Sudah tahukah kamu tekanan nada kuat dan nada 
lemah pada lagu?
Perhatikan tanda berikut!

Pada lagu berbirama 2/4, secara alami tekanan kuat terdapat pada ketukan pertama. Sedangkan tekanan lemah terdapat pada ketukan kedua.

Tetap semangat belajar yaa...

D. PENUTUP
1.  Pesan Kesehatan

2.  Lagu Daerah

3.  Do'a Penutup

Print Friendly and PDF

0 Response to "TEMA 8 SUBTEMA 1 PERTEMUAN 3"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel